Posts

Showing posts from September, 2015

TIPS AND TRICK MASUK PTN

Saat kuhirup udara pagi ini, bukan lagi sesak yang mendera, bukan lagi cemas yang tak kunjung reda, namun sebuah perasaan lega yang harum segarnya, memenuhi buaian indah kalbuku. Tiga tahun aku menulis impian, tanpa pernah menemukan suatu tonggak kokoh. Tiga tahun yang panjang, mengukir sebuah mimpi di kala rembulan mulai terang, mengingatnya. Suatu fondasi tempat aku mulai membangun harapan. Satu tahun aku berjuang mengikat pinggang, hanya bermodal pengetahuan terbatas, mengikuti alur seorang pelajar tahun terakhir yang terbuai angan.  Kemarin sore, tepat jam adzan maghrib berkumandang, sebuah pengumuman membuka jalan bagi mimpi-mimpiku. Telah resmi bisa kulupakan dua bulan penuh keringat dan pikiran negatif, telah berakhir penantian yang entah dari kapan mulai kutulis. Tanggal 9 Juli 2015, tepat jam setengah 6 sore, aku dinyatakan lulus ujian Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) dan diterima pada jurusan pilihan pertama: Teknik Sistem Perkapalan double degree ...